♥ Hello Stranger (Kuan Meun Ho) ♥

Salah satu film Thailand yang mungkin bisa jadi referensi untuk menghabisakan waktu di akhir pekan 🙂 kebanyakan mungkin sudah tidak asing dengn film yang satu ini. Film besutan sutradara yang juga menyutradarai film thailan horror fenomenal berjudul ‘SHUTTER’

okeyh back to this movie. Film ini menceritakan sebuah kisah yang unik dan tak terbayangkan, meski sebenarnya jalur ceritanya tak jauh beda dengan film drama romantis yang biasa kita tonton. Namun, ada sebuah karakter unik yang dibuat oleh sutradara yang membuat film ini jadi tidak biasa 🙂 berhubung aku lagi demen ini film dan mau meresensinya, so check this out. Semoga tidak mengecewakan 😀 Happy reading :*

Opening film ini memiliki setting disebuah bandara. Ada seorang laki-laki yang akan melakukan perjalanan keluar negeri yaitu KOREA SELATAN dan mengikuti salah satu jasa tour guide bersama orang thailand lainnya. Hal yang sama dilakukan oleh seorang gadis namun, si gadis ini tidak menggunakan jasa tour guide. Dia memiliki tujuan untuk berlibur sekaligus menghadiri pernikahan temannya dikorea, dia berbohong kepada kekasihnya untuk bisa pergi.

Next day, mereka melakukan perjalanan mereka masing-masing dilokasi yang berbeda. Sampai tiba malam hari si cowok mencoba mencari makan diluar hotelnya, kendala bahasa membuatnya sulit berkomunikasi dengan pedangang disana yang juga seorang yang bisa dikatakan berumur. Singkat cerita, laki-laki ini mabuk dan tidur sembarangan didepan sebuah penginapan yang juga penginapan gadis yang berasal dari thailand.

Sifat ceroboh dan seenaknya saja membuat cowok ini ditinggalkan oleh tour guidenya dan dia harus menjalani sisa waktunya sendiri. Namun, mengingat bahasa yang digunakan berbeda akhirnya dia memutuskan untuk membuntuti si gadis yang sebelumnya mencoba membantu laki-laki tersebut kembali ke hotelnya. Awalnya si gadis merasa kehadiran laki-laki ini akan mengganggu waktu liburannya di korea. namun, apa yang terjadi malah sebaliknya. Mereka jatuh cinta satu sama lain meski tidak pernah mau mengakuinya dan tidak pernah mengenal nama asli mereka.

Mereka hanya menggunakan nama yang si gadis berikan untuk berpura-pura didepan orang tua teman si gadis yaitu Min’a. si gadis memberi laki-laki itu nama Dong, sedangkan dia memiliki nama Mei. Karena terlalu seringnya bersama membuat kenyamanan dan rasa tak ingin kehilangan yang terlalu dalam. suatu ketika Mei mengakhiri hubungannya dengan kekasihnya di thailand, dan hanya Dong yang ada disampingnya. Satu-satunya orang yang bersedia menghiburnya dan membuat Mei ceria kembali.

Masa lalu Dong membuatnya menutup hatinya sementara waktu. Dong mengakhiri hubungan dengan kekasihnya karena dia belum siap untuk menikah dengan kekasihnya dulu yaitu Gui. Namun, akhirnya dia siap untuk kembali kepada Gui dan menikahinya. Dia mengirimkan sebuah kartu pos dan berharap Gui bisa datang padanya. Akan tetapi, nasib berkata lain Gui akan segera melangsungkan pernikahannya. Hal ini membuat Dong merasa tertekan dan tak bisa menerima kenyataan.

Saat Dong terpuruk, satu-satunya orang yang ada disisinya hanya Mei. Mereka saling menguatkan satu sama lain. Sampai akhirnya Dong sadar bahwa satu-satunya orang yang dia inginkan hanya Mei. Dia takut kehilangan Mei, dan itu membuatnya memiliki ketakukan yang luar biasa. Dia akhirnya menyatakan semuannya pada Mei. Dan apa yang terjadi?? Semuanya berakhir begitu saja saat Gui datang pada Dong di hari kepulangannya bersama Mei. Dong hanya bisa diam dan tak mampu menolak Gui, dia kembali pada Gui. Meski sebenarnya dia tahu dia harus tetap mempertahankan Mei. Namun, Mei menolaknya dan tetap tidak ingin mengenalkan siapa dia sebenarnya pada Dong.

1 tahun berlalu, mereka menjalani hidup mereka masing-masing dan tanpa pernah mengenal nama mereka yang sesungguhnya. Dong masih belum melupakan Mei, dia selalu berusaha menemukannya. Dong menyadari bahwa Mei yang seharusnya berada disampingnya, maka ia melepaskan Gui.

In the end .. Dilihat saja yaaaa filmnyaaaaa, hahaha 😀

Langsung saja liad piku-pikunya dibawah ini >>

This is Mei 

This is Dong

yang ini poto-poto mereka pas liburan di korea 🙂

that’s All, haha 😀 hope my post will be usefull for all 😀

See you next time in another film 🙂

bye byee :* any problem, dateng ke Acc twit q aja @Ryezkyea

your commen are energy :*

Tinggalkan komentar